Kupas Tuntas Game Online TITANFALL

Introduction

Titanfall adalah game online multiplayer first person shooter yang dikembangkan oleh Respawn Entertainment dan diterbitkan oleh Electronic Arts untuk PC Windows dan  Fluoxetine no prescription console Xbox One. GameQQ tentu saja akan mereview berdasarkan versi PC nya.

Berikut ini Trailer dari TITANFALL yang sangat membuat decakagagum pada Gamers yang ingin segera memainkanya 😀

Background Story

Cerita latar belakang Titanfall cukup standar, seputar perseteruan antara dua kubu yaitu IMC dan Militia dalam dunia masa depan yang dinamakan The Frontier. Game ini sepenuhnya harus dimainkan secara online multiplayer  buy Plavix  jadi jalan ceritanya dikisahkan dengan memasukkan komunikasi antar karakter yang menjelaskan situasi peperangan sebelum dan sesudah permainan dalam mode Campaign. Meskipun saya telah memainkan sampai tamat Campaign mode untuk kedua sisi, tetap saja tidak mendapat kejelasan secara rinci apa yang membuat kedua kubu tersebut saling berperang dan apa tujuan utama kemenangannya.

Gameplay

Mengusung genre First Person Shooter tentu saja gameplay utama Titanfall tidak berbeda jauh dengan game lain yang sejenis, perbedaannya ada pada dua fitur yaitu jetpack yang membuat karakter kita melakukan aksi2 parkour seperti berjalan di tembok, meloncat tinggi (double jump), dan yang kedua adalah mengendalikan robot mecha raksasa yang dinamakan Titan. Dalam Titanfall, karakter kita terasa sangat bebas dalam bergerak menyusuri setiap bangunan yang ada di dalam map, apakah itu gedung tinggi, menara radio, sampai dengan celah-celah tersembunyi yang bisa kita capai dengan melakukan aksi parkour.

Kemudian adalah perasaan gembira ketika diberitahu bahwa Titan kita telah siap untuk diluncurkan, kita akan mengendarai robot raksasa dengan kekuatan besar yang langsung mengubah cara kita bermain seketika. Saat mengendalikan Titan, kita merasa menjadi mengendalikan tank berjalan dan menembak dengan senjata super besar yang bisa menghancurkan apa saja termasuk menggunakan pukulan sekalipun.

Peralihan yang konstan namun dinamis antara mengendalikan karakter Pilot yang lincah dan Titan lambat namun kuat inilah yang menjadikan bermain Titanfall sama sekali tidak terasa monoton dan selalu seru

Game Modes

Satu hal yang harus diketahui terlebih dahulu dalam Titanfall, apapun game mode yang dimainkan, tipe permainan
akan selalu 6 vs 6, tidak ada jumlah lain untuk saat ini, hanya 6 pemain vs 6 pemain. Namun ada sedikit keunikan dimana selain 12 pemain di dalam map, akan ada bot atau creep yang dikendalikan oleh komputer untuk membantu para pemain, sebenarnya mode permainan seperti ini mengingatkan kita kepada MOBA atau DotA, cuma kali ini dalam perspektif FPS.

Beberapa game mode yang ada saat ini adalah sebagai berikut,

  • Attrition
    Dalam mode ini tim yang berhasil membunuh pemain serta pasukan musuh paling banyak akan menjadi pemenangnya.
  • Hard Point
    Tujuan utama mode ini adalah untuk menguasai sebanyak dan selama mungkin 3 daerah atau titik dalam map.
  • Capture the Flag
    Seperti namanya, dalam mode ini pemain harus mengambil bendera tim lawan sambil mempertahankan bendera milik tim sendiri.
  • Pilot Hunter
    Sama seperti Attrition, namun kali ini tim hanya akan mendapat poin apabila berhasil membunuh Pilot atau pemain lawan, tidak termasuk bot.
  • Last Titan Standing
    Ini mungkin adalah mode unik yang hanya ada dalam Titanfall, yaitu setiap tim diberikan langsung Titan sejak awal dan tim yang berhasil menghancurkan semua Titan lawan terlebih dahulu menjadi pemenangnya.

Hanya 5 game mode tersebut yang ada dalam Titanfall saat ini, tentu saja terasa kurang dan sedikit untuk game sebesar ini, ditambah fitur Private Game untuk bermain melawan teman sendiri juga belum ada.

Graphics & Sound

Titanfall dikembangkan oleh Respawn Entertainment yang banyak berisi mantan developer Call of Duty membuatnya tidak perlu diragukan lagi kualitas grafis dan efek suaranya, termasukvoice acting pengisi suara karakter di dalam game. Kombinasi keduanya membuat kita terasa benar-benar berada di medan perang yang penuh bahaya, perhatian terhadap detail animasi juga sangat baik. Contohnya ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk menaiki Titan, salah satunya yang paling keren adalah menaiki Titan dari belakang yang diambil langsung oleh tangan Titan dan dimasukkan ke dalam kokpit secara otomatis

Character Progression

Dalam Titanfall pemain dapat menaikkan level dengan melakukan setiap hal kecil apapun di dalam setiap permainannya, apakah itu membunuh musuh, berjalan di tembok, mengambil daerah musuh, dan lain-lain. Setiap level yang didapat akan membuka tingkat kustomisasi karakter Pilot maupun Titan, seperti pilihan senjata, aksesoris senjata, skill unik, dan lainnya. Meskipun variasi yang ada saat ini bisa dibilang terbatas dan belum cukup banyak, namun yang terpenting adalah perbedaan diantara setiap senjata tersebut benar-benar terasa unik. Masing-masing senjata memiliki kelebihan dan kekurangannya, demikian juga dengan skill atau aksesoris yang dipilih memiliki konsekuensi tersendiri. Sebagai contoh adalah apakah kamu ingin memiliki kemampuan menghilang (cloak) atau melihat musuh dibalik tembok? Apakah Titan kamu ingin memiliki kemampuan meledakkan diri atau pertahanan lebih lama dari serangan musuh? Semua pilihan tersebut memliki nilai strategis untuk cara kita bermain, jadi keseimbangan (balance) dari variasi-variasi tersebut yang patut di apresiasi dalam Titanfall ini.

Server

Saya merasa perlu membahas ini karena khususnya bagi pemain dari Indonesia untuk memainkan sebuah game online FPS versi global, sangat penting untuk memperhatikan lokasi dan kualitas server yang digunakan oleh game tersebut. Kabar baiknya adalah Electronic Artsselaku publisher tidak mengecewakan dengan telah menyediakan data center khusus untuk Asia Tenggara juga Asia Timur, yang hasilnya adalah selama saya memainkan game ini bisa mendapatkan ping dibawah 100 di kedua server tersebut dan tidak terasa lag ataupun masalah lain ketika bermain melawan pemain lain.

Verdict

Titanfall berhasil menggabungkan elemen klasik dalam sebuah FPS online seperti keunikan setiap pilihan senjata, keseimbangan antar peralatan yang dapat digunakan dengan inovasi baru seperti kelincahan gerakan Pilot dan penggunaan Titan yang terasa pas, tidak terasa terlalu kuat, tidak juga terlalu lemah. Jangan lupa juga keunikan
mode permainannya yang menyerupai genre MOBA dimana pemain terbagi sebagai 6vs6 dan disertai kehadiran para bot yang akan terus bermunculan di medan perang.

Namun Titanfall juga memiliki kekurangan seperti tidak adanya fitur Private Room bagi kita yang ingin mengadu dengan tim lain, hal ini juga membuat Titanfall belum bisa dijadikan sebagai ajang turnamen. Kemudian tidak adanya fitur membuat Clan/Guild membuat saya heran karena itu adalah fitur yang cukup dasar untuk sebuah game online masa kini.

Apabila kamu merasa ingin memainkan sebuah game FPS online generasi baru bisa mencobaTitanfall dengan membelinya di toko-toko yang menjual game PC original atau bisa langsung ke www.titanfall.com untuk membelinya secara online dengan harga kurang lebih Rp.600.000,-. Namun ingat, kamu juga memerlukan koneksi internet yang cukup baik dan spesifikasi komputer yang cukup tinggi agar dapat memainkannya tanpa hambatan.

Spesifikasi

Minimum PC system requirements titanfall (Kebutuhan minimum Titanfall) :

  • OS : Win xp 32
  • Processor : Core 2 Duo E6600 2.4 GH atau Athlon 64 x2 Dual COre 5600+
  • Memory : 2 GB RAM
  • VGA : GeForce GT 630 atau Radeon HD 6570 1GB DDR3
  • sound card : DX 9
  • Hard Drive : 15 GB

Recommended PC System requrements Titanfall ( Kebutuhan Rekomendasi Titanfall):

  • OS : Win 7 64
  • Processor : Core i5-4670K 3.4Ghz atau FX-8150
  • Memory : 8 GB RAM
  • VGA : GeForce GT 760
  • sound card : DX 11
  • Hard Drive : 15 GB

FOR YOUR INFORMATION :  Game ini memenangkan lebih dari 60 penghargaan di E3 2013

Referensi :